Sukses

Fashion

LAKMÉ Trend Gala: Saptodjojokartiko, TOTON, Kraton Auguste Soesastro, Mel Ahyar

Jakarta Such a privilege, untuk fashion show LAKMÉ Trend Gala 2018, empat nama top di industri fashion tanah air menciptakan koleksi khusus untuk berjalan di runway. Mel Ahyar, Kraton Auguste Soesastro, TOTON dan Sapto Djojokartiko masing-masing membuat koleksi dengan inspirasi beragam. Dibalut estetika, kreativitas tertinggi, ditemani high makeup performance, pastinya dari LAKMÉ Absolute Reinvent dengan arahan creative director LAKMÉ makeup, Donald Simrock.

 

 
Saptodjojokartiko menggunakan palet-palet baru yang segar serta detail bordir yang terinspirasi dari kawasan Timur Indonesia. Sebuah koleksi yang bagi Sapto adalah hasil sebuah perjalanan spiritual. 
 
 
 
TOTON membayangkan pergolakan budaya di Jawa abad pertengahan. Wajah model dihiasi tato sementara yang sekilas lambangkan gerakan punk. Penggunaan material batik menjadikan koleksi ini sangat bernuansa progresif. Terlebih TOTON menegaskan bahwa koleksi ini adalah reaksi dirinya atas pergolakan sosial yang sedang terjadi di sekeliling.
 
 
 
KRATON AUGUSTE SOESASTRO setia pada DNA brand yang clean, minimalis tapi tetap elegan dan sophisticated. Siluet-siluet yang tegas, arsitektural membuat interpretasi baru untuk gaya anggun perempuan urban. Bahkan warna-warna yang ia pakai pun mewakili dingin dan polosnya semen di bangunan.
 
 
 
Mel Ahyar menyadari bahwa dunia bisa jadi begitu sesak. Koleksi terbarunya ini akan jadi pelarian ke dunia fantasi, lebih tepatnya taman bunga yang lokasinya hanya kita yang tahu. Nikmati detail-detail rumit di gaun-gaunnya yang bernuansa ethereal.
 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading