Sukses

Fashion

Lil Nas X Debut di Runway New York Fashion Week, Tampilkan Koleksi Spring 2023 Coach

Fimela.com, Jakarta Rapper Lil Nas X memulai debutnya sebagai model di runway New York Fashion Week, Minggu (12/9/2022) waktu setempat atau Senin (13/9/2022) WIB. Dia menampilkan koleksi terbaru Coach Spring/Summer 2023.

Pelantun Old Town Road itu memimpin bagian akhir pertunjukan dengan mengenakan rompi kulit hitam edgy dengan patch metalik perak dan sepasang celana pendek koordinasi. Penampilannya ini dilengkapi dengan dompet kopling emas berkilauan di tangan kanannya.

Kemunculan Lil Nas X di peragaan busana Coach ini bukan sekedar kolaborasi kreatif saja. Dalam kesempatan ini, rumah mode mewah asal Amerika itu sekaligus memperkenalkan sang rapper sebagai global ambassador terbaru.

“Ini adalah pengalaman yang menyenangkan untuk menjadi bagian dari Coach show dan dapat berjalan di runway pertama saya. Saya tidak sabar untuk membagikan semua hal luar biasa lainnya yang telah saya kerjakan dengan Stuart dan tim Coach,” kata Lil Nas X, dikutip dalam keterangan tertulis yang diterima Fimela.com

Lil Nas X akan menghidupkan warisan budaya Coach dengan memberikan ekspresi diri yang berani melalui kampanye, koleksi, dan banyak lagi. Kampanye terbarunya akan diluncurkan bulan depan. 

Pamerkan Koleksi Spring/Summer 2023

Coach resmi menyelenggarakan debut koleksi Stuart Vevers untuk musim semi 2023. Diadakan di Park Avenue Armory, presentasi runway berlangsung pada sebuah runway bertemakan dermaga yang terinspirasi oleh sejarah dermaga kota New York.

Pertunjukan dibuka dengan koreografi vignettes dimana karakter-karakter masuk runway dan saling berpapasan, dimulai ketika matahari terbit untuk menyampaikan perasaan romansa, menggambarkan energi kota New York, melalui dermaga dan pantainya. 

Pertunjukan ini mengeksplorasi warisan Amerika Coach melalui lensa fluiditas dan circularity. Musim ini merayakan keindahan dari sebuah ketidaksempurnaan dan potongan-potongan yang dirancang dengan mempertimbangkan segi kehidupan. 

Episode selanjutnya dari eksplorasi Coach Creative Director Stuart Vevers tentang warisan Amerika, pada musim semi 2023 ini memperkenalkan pandangan ekspresif tentang kemewahan di mana circularity, heritage dan budaya pop digabungkan untuk mendapatkan proposisi nilai baru dalam dunia fesyen dan luxury. 

“Pada koleksi musim semi ini, saya ingin mengembangkan gagasan tentang kemewahan yang menekankan pada kesempurnaan,” ungkap Stuart Vevers.

Terinspirasi Pendekatan Generasi Berikutnya terhadap Fesyen

Koleksi ini merayakan potongan-potongan yang menjadi lebih indah ketika dikenakan dan dicintai secara penuh, yang terinspirasi oleh pendekatan generasi berikutnya terhadap fesyen.  Dengan referensi dari masa lalu untuk kemudian ditemukan kembali di masa kini.

Koleksi ini memperkenalkan ready-to-wear dan tas ikonik Coach yang terbuat dari repurposed leather jacket  dan football leather, dibuat ulang menjadi potongan yang unik, serta sweater rajut tangan yang menawan dan pakaian kerja dengan bahan distressed denim. 

Untuk menggarisbawahi tema koleksi dari referensi remix di masa lalu, potongan-potongan ini disandingkan dengan short gingham dresses, dengan sentuhan black lace, serta overdyed varsity sweaters. 

Tak hanya itu, Coach juga memperkenalkan gaya dan imajinasi baru dari tas ikonik Tabby, yang pertama kali terlihat di runway, dengan bentuk messenger style menggunakan bahan jelly yang berwarna warni, sesuai dengan tema pantai yang mengilhami koleksi ini. 

Selain Lil Nas X, peragaan busana ini juga dihadiri sederet pesohor seperti PJ Tucker, Doja Cat, Charli XCX, Moses Sumney, Coi Leray, Debbie Ryan, Holland, Ava Max, Conan Gray, Doechii, Fletcher, Chan-young Yoon, Koki, Bree Runway, dan Benito Skinner. Artis Tanah Air, Isyana Sarasvati dan Afgansyah Reza pun juga turut hadir duduk di barisan depan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading