Sukses

Food

Resep Sago Milk Bread

Fimela.com, Jakarta Menikmati akhir tahun dengan camilan yang dibuat sendiri pasti memberikan rasa bangga tersendiri, apalagi jika sajiannya sederhana namun enak dan disukai siapa saja. Seperti misalnya milk bread. Milk bread tidak hanya bisa dibuat dari tepung terigu, tapi bisa juga dari tepung sagu. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Ini resepnya.

Bahan A:

  • 140 gr tepung Sapapua
  • 20 gr tepung tapioka
  • 20 gr tepung beras
  • 20 gr tepung sorgum
  • 20 gr susu bubuk
  • 1 sdt garam
  • 3/4 sdt guar gum
  • 1/2 sdt baking soda
  • 1/2 sdt asam sitrat
  • 1/4 sdt bread improver

Bahan B:

  • 3 butir telur
  • 60 gr margarin
  • 1 sdt vanilla

Bahan C:

  • 100 ml air hangat (secukupnya)
  • 50 gr gula
  • 1 sdt ragi

Langkah pembuatan:

  1. Campur dan ayak bahan A di dalam wadah.
  2. Campurkan semua bahan C, diamkan hingga ragi mengembang.
  3. Campurkan telur, vanilla, dan margarin ke dalam wadah. Mixer hingga tercampur rata dan gula larut.
  4. Tuang bahan kering (bahan A) ke dalam adonan basah sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga tercampur rata.
  5. Tuang larutan ragi ke dalam adonan, mixer lagi hingga tercampur rata tidak ada yang menggumpal.
  6. Tuang adonan ke dalam loyang roti, kemudian tutup menggunakan plastic wrap atau proffer pada suhu 27 derajat Celcius selama 60 menit.
  7. Panaskan oven. Panggang adonan selama 30 menit dengan suhu 130 derajat Celcius.
  8. Dinginkan roti sebelum dikeluarkan dari loyang.

Roti siap dihidangkan atau diolah menjadi olahan lainnya.

#ElevateWoman with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading