Sukses

Food

Resep Steamboat Kuah Kaldu

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Saat sedang hujan atau cuaca dingin, paling pas menikmati sajian berkuah yang hangat. Salah satunya adalah steamboat kuah kaldu ini. Dengan kuah kaldu yang sedap, steamboat jadi terasa lebih istimewa. Berikut resep yang bisa dicoba.

Bahan-Bahan

  • 6 buah salmon ball
  • 6 buah baso kepiting
  • 6 buah baso cumi
  • 6 buah fish dumpling
  • 8 buah stik kepiting
  • 1 blok tahu, potong dadu
  • segenggam sawi putih
  • 8 buah baso sapi
  • 1 pack pakcoy
  • segenggam jamur enoki
  • 2 batang daun bawang
  • 2 buah wortel, potong-potong

Bahan Kuah Kaldu

  • 4 buah sayap ayam
  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 1 butir bawang bombay, potong jadi empat
  • 1 ruas jahe
  • minyak wijen untuk menumis
  • gula, garam, dan kecap asin secukupnya

Cara Membuat

1. Buah kuah kaldu dengan mendidihkan air dan sayap ayam.

2. Tumis bawang putih dan jahe dengan minyak wijen. Masukkan ke dalam rebusan air kaldu. Tambahkan bawang bombay.

3. Masukkan aneka baso ke dalam rebusan.

4. Masukkan aneka sayur dan tahu ke dalam rebusan.

5. Tambahkan gula, garam, dan kecap asin secukupnya. Koreksi rasa. Sajikan.

Resep steamboat kuah kaldu ini cukup mudah, bukan? Selamat memasak dan semoga suka!

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading