Sukses

Food

Aneka Resep Terong Balado yang Gurih dan Lezat

Fimela.com, Jakarta Terong balado adalah sajian yang pantang dilewatkan oleh para pecinta makanan pedas. Bagaimana tidak, masakan terong balado baunya wangi dengan cita rasa yang menggugah selera. 

Tidak seperti masakan pedas biasanya, dalam satu porsi terong balado, kamu bisa merasakan masakan pedas, asin, manis, dan legit dalam satu suapan. Pokoknya terong balado adalah salah satu menu makanan khas Sumatera Barat yang wajib kamu coba.

Nah, untuk kamu yang ingin tahu resepnya agar kamu bisa memasaknya sendiri di rumah, berikut Fimela.com kali ini telah merangkum aneka resep terong balado yang gurih dan lezat. Dilansir dari beragam sumber, simak semua kumpulan resepnya di bawah ini. 

1. Resep Terong Bumbu Balado

Bahan-bahan:

  • 3 buah terong ungu
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bahan bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 7 buah cabai rawit
  • 3 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai keriting
  • 1 buah tomat
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya, jika suka)

Cara membuat terong bumbu balado: 

  1. Potong terong memanjang sesuai selera.
  2. Haluskan semua bumbu dengan cara diulek kasar atau diblender hingga halus.
  3. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
  4. Masukkan terong ke dalam bumbu, aduk rata dan masak hingga layu serta matang.
  5. Koreksi rasa, angkat terong balado yang telah matang.

2. Resep Terong Balado Teri

Bahan-bahan:

  • 4 buah terong ungu ukuran Sedang
  • 50 gram teri kecil (tidak asin)
  • 1/2 buah tomat
  • minyak goreng
  • kecap manis

Bahan yang dihaluskan:

  • 2 cabai besar
  • 20 cabai merah kecil (atau sesuai selera)
  • 1 biji kemiri
  • 2 buah bawang putih
  • 6 buah bawang merah
  • merica bubuk
  • gula
  • garam

Cara membuat terong balado teri: 

  1. Potong serong terong ungu menjadi beberapa bagian kemudian belah dua.
  2. Panaskan minyak, goreng terong sampai agak empuk (jangan terlalu matang karena bisa benyek).
  3. Tumis bumbu halus dengan teri sampai harum.
  4. Tambahkan irisan tomat dan kecap manis.
  5. Koreksi rasa, tambahkan gula dan garam bila perlu.
  6. Angkat dan sajikan.

3. Resep Sayur Terong Bumbu Balado Campur Telur Puyuh

Bahan-bahan:

  • 2 buah terong ungu (potong sesuai selera)
  • 1/4 kg telur puyuh (rebus, kupas kulitnya)
  • 100 gram ikan asin (cuci bersih, rendam air panas dan potong sesuai selera)
  • 1 buah tomat (cincang halus)
  • 4 cm lengkuas (memarkan)
  • 3 cm jahe (memarkan)
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bahan bumbu halus:

  • 7 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 10 buah cabai rawit
  • 3 buah cabai merah besar (buang isi)
  • Lada bubuk (secukupnya)
  • 2 buah kemiri
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya)

Cara membuat sayur terong bumbu balado campur telur puyuh:

  1. Panaskan sedikit minyak lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum.
  2. Masukkan terong dan ikan asin ke dalam bumbu, aduk-aduk dan masak hingga layu.
  3. Tambahkan sedikit air agar terong matang sempurna.
  4. Tambahkan telur puyuh ke dalam wajan dan aduk-aduk kembali hingga rata.
  5. Tambahkan lengkuas, jahe dan tomat agar rasanya makin sedap.
  6. Masak hingga sayur terong campur telur puyuh matang sempurna.
  7. Segera angkat dan sajikan.

4. Resep Terong Balado Kemiri

Bahan-bahan:

  • 1 buah terong ungu ukuran sedang
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • 50 ml air
  • 1/3 sdt lada bubuk
  • minyak untuk menggoreng dan menumis

Bumbu yang dihaluskan:

  • 3 butir bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 butir kemiri
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 9 buah cabai rawit

Cara membuat terong balado kemiri:

  1. Teronng yang sudah diiris, direndam dalam air garam sebentar, laulu tiriskan.
  2. Goreng terong setengah matang, angkat dan sisihkan.
  3. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan tomat. Aduk rata.
  4. Tambahkan garam, gula pasir, merica, kecap manis dan kaldu bubuk.
  5. Masukkan terong. Aduk rata. Angkat dan sajikan.

Trik Memasak Terong Balado

1. Wajib menggunakan gula merah 

Jika kamu ingin masakan terong balado kaya akan cita rasa, maka kamu wajib untuk menggunakan gula merah sebagai campuran bumbunya. Dengan menambahkan gula merah, maka masakan terong balado akan terasa manis legit. Untuk mendapatkan campuran rasa yang pas, kamu juga bisa menambahkan cabai merah keriting dan sedikit saja cabai rawit. 

2. Menambahkan tomat untuk tekstur penyet

Ingin tekstur terong balado seperti masakah penyetan? Gampang kok, kamu hanya perlu menambahkan tomat saja pada masakan. Tomat akan membuat bumbu jadi terasa kental tapi juga nyemek-nyemek. Pokoknya, enak banget. 

3. Perhatikan cara menggoreng terong

Hal yang harus diperhatikan dalam mengolah terong secara benar adalah memilih terong yang bentuknya kokoh dan kulitnya mulus. Sebab, terong seperti itulah yang berada dalam masa terbaiknya untuk diolah. Selain itu, terong adalah jenis sayur yang mudah lunak, maka dari itu sebaiknya kamu tidak memasaknya terlalu lama karena akan membuat teksturnya jadi tidak enak untuk dimakan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading