Sukses

Food

Dari Sosis Solo hingga Cheese Roll's, Nikmatnya Kudapan dari Menu Kita Bikin Mouthwatering sejak Pandangan Pertama

Fimela.com, Jakarta Surabaya bukan cuma identik dengan Kota Pahlawan. Lebih dari itu, ibukota Jawa Timur tersebut mahsyur akan variasi kuliner yang menjadi surga bagi para penikmatnya.

Deretan menu legendaris hingga kekinian dan viral di media sosial berasal dari kota ini. Hal ini pun menjadikan para pegiat kuliner berlomba-lomba memberikan kualitas dan pengalaman terbaik dari sajian kuliner yang diciptakannya.

Seperti Menu Kita yang merupakan kedai kudapan nikmat yang terlahir di kota ini. Didirikan oleh Nadya pada tahun 2019, bisnis kuliner ini siap memanjakan pelanggan lewat kudapan nikmat miliknya. Seperti apa sih kisahnya?

Terinspirasi untuk Menghadirkan Menu untuk Semua Orang

Sesuai namanya, Menu Kita terinspirasi dari sang owner yang ingin menghadirkan kudapan untuk semua kalangan. Baginya, setiap kudapan nikmat ini bisa disantap oleh siapa saja dan dirinya juga berharap bahwa sajian kuliner yang disajikan bisa memberikan suntikan positif bagi para penikmatnya.

"Pemilihan nama ini didasarkan pada saya yang berharap nantinya banyak menu untuk dikembangkan pada usaha kuliner saya, jadilah terinspirasi kata MENU KITA," ujar Nadya.

Tetap Gigih Manjakan Lidah Konsumen Meski Banyak Kesibukan

Sama seperti sektor bisnis lainnya, usaha kuliner yang dijalankan Nadya ini juga memiliki dinamika di setiap momennya. Bagi sang owner sendiri, promosi sendiri masih memerlukan eksplorasi lebih lanjut untuk mengenalkan kepada khalayak tentang produk andalannya. Meski begitu, wanita asal Surabaya ini selalu memberikan kualitas terbaik untuk memanjakan para pelanggan setianya.

"sampai saat sini saya masih belum konsisten untuk selalu mempromosikan usaha saya dikarenakan ada kesibukan lainnya yg membuat bisnis kuliner saya terhalang, tapi saya tetap berkomitmen untuk memberikan yang terbaik untuk konsumen," lanjut Nadya

Menu Andalannya Wajib Dicoba

Urusan rasa jangan diragukan. Menu Kita memiliki sederet kudapan istimewa yang nggak cukup makan sekali seperti Banana Roll's dan Cheese Roll's, serta Sosis Solo. Semua menu ini siap dipesan oleh customer secara ready stock serta pre-order untuk pembelian dalam jumlah besar atau frozen.

"Kami menyediakan beberapa pilihan menu Stick Roll's (BANANA ROLL'S & CHEESE ROLL'S) serta juga beberapa varian topping istimewa. Kami juga menyediakan menu siap saji untuk Stick Roll's, namun jika ada request dari customer, kami bisa menyiapkan dalam bentuk frozen. Sementara itu untuk Sosis Solo kami bisa menyediakan frozen," tambah Nadya.

Nadya sebagai owner Menu Kita pun menyajikan beberapa elemen nostalgia pada kudapan andalannya. Stick Roll's yang disajikannya terinspirasi dari pisang aroma yang sempat populer beberapa waktu lalu. "terinspirasi dari Pisang Aroma yg booming pada jamannya," kata Nadya.

Siap Melebarkan Sayap di Luar Surabaya

Sudah berjalan tiga tahun, Nadya berharap Menu Kita bisa semakin berkembang. Bukan cuma untuk berkibar di Surabaya, Nadya berharap jika menu andalannya bisa dinikmati dan disukai oleh semua lapisan masyarakat di luar Surabaya,

"Semoga bisnis kuliner yg sudah saya jalani bisa berkembang dan menjangkau banyak wilayah di luar Surabaya," tutup Nadya

Harapan ini pun didukung penuh oleh ManisdanSedap.com. Platform ini merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya memudahkan penikmat kuliner menemukan dan memesan pre-order dari seluruh Nusantara, ManisdanSedap.com juga menjadi etalase yang memajang jualan para pemilik UMKM. Dilengkapi fitur tombol langsung ke nomor seller, pembeli dan penjual bebas berinteraksi maupun bertransaksi terpisah dari platform ini.

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading