Sukses

Food

Cara Membuat Gnocchi Pasta Kentang yang Nikmat

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Apakah kamu menyukai makanan italia satu ini? Italia terkenal dengan berbagai makanan yang nikmat dan sering disajikan diberbagai restoran mahal. Beberapa makanan yang terkenal di Indonesia adalah Spageti, Pasta, Lasagna, Macaroni, Penne, dan masih banyak lainnya. Tetapi, pernahkah kamu mendengar nama makanan gnocchi?

Gnocchi merupakan salah satu pangsing khas Italia dan terbuat dari kentang tumbuk yang telah dikombinasikan dengan berbagai tepung untuk menyatukannya. Istilah mudahnya gnocchi ini merupakan salah satu jenis pasta dan diolah dengan berbagai saus serta kacang polong.

Mungkin jika beberapa pasta yang sering disajikan dari makanan italia terbuat dari tepung terigu, tetapi untuk gnocchi sedikit berbeda yaitu dari kentang. Berikut resep membuat gnocchi yang mudah dan dapat kamu coba di rumah:

Resep Gnocchi

Bahan-bahan:

  • 270g kentang. 
  • 1 butir telur. 
  • 120g tepung.
  • 50g mentega asin.
  • Sage. 
  • Keju parmesan secukupnya. 

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama rebus kentang terlebih dahulu, kemudian tumbuk kentang pada wadah dan cetak kentang agar berbentuk seperti baluran keju. 
  2. Kemudian tambahkan 1 kuning telurdan tepung aduk semua bahan hingga merata. 
  3. Lalu potong bahan menjadi empat bagian, pada satu bagian panjangkan dan potong kecil-kecil serta tambahkan tepung terigu diatasnya. 
  4. Siapkan wadah dan panaskan air lalu rebus kentang hingga matang. 
  5. Jika sudah mendidih angkat kentang lalu tiriskan. '
  6. Siapkan teflon masukkan mentega, biarkan mencair lalu tambahkan sage, masukkan pasta gnocchi yang sudah dibuat. 
  7. Jika sudah matang , siapkan piring dan masukkan pasta gnocchi ke dalam piring tambahkan keju pasrmesan secukupnya.
  8. Pasta gnocchi siap disajikan selagi hangat. 

Nah, itulah cara membuat pasta gnocchi yang dapat kamu buat di rumah.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading