Sukses

Lifestyle

Curhat Pembaca: Sebenarnya Dia Suka Atau Tidak?

Fimela.com, Jakarta Dari: Eka Yulianah

Hai kak, aku mau curhat nih. Jadi gini, aku punya temen sekelas (cowok) awal masuk sekolah aku biasa aja sama dia, ya kaya temen biasa aja gitu. Tapi lama kelamaan dia jadi sering bercandain aku gitu, kaya bilang "eka kalo ngambek manis yah" nah mulai dari situ kak tiba tiba aku mulai baper sama dia, dia juga makin sering bercandain aku gitu. Sampe temen temen aku tau klo aku itu suka sama dia, dan dia juga tau tentang itu. Dan aku baru kali ini suka sama temen sekelas trus ketahuan.

Setiap aku liatin dia, dia liatin balik ke aku sambil senyum senyum. Trus suka deket deketin aku gitu. Karena gaenak hati takutnya aku kegeeran (soalnya temen sekelas) jadi aku beraniin diri buat ngechat dia dan minta maaf klo aku ada rasa sama dia. Dia juga respon baik ke aku (tapi kaya cuek gitu pas tau aku suka dia) jadi bodoamatan lah. Trus kita jadi kaya jauh jauhan gitu (walopun kadang ngobrol bentar itu pun klo hal yg penting), itu dijalanin selama 3 bulan.

Nah akhirnya aku mulai mencoba biasa aja sama dia kaya gada rasa gitu ke dia, akhirnya aku berhasil, dia mulai respon lagi ke aku. Sekarang jadi bener bener kaya temen biasa aja. Tapi, kadang dia kaya masih suka liatin aku gitu, entar klo diliatin balik dia langsung ngalihin mukanya dia sambil senyum senyum, trus suka bercandain.

Dia aneh gitu. klo dibilang dia suka aku, kayanya enggak. Tapi, klo dibilang dia gasuka aku, kenapa suka ajak ngobrol, bercandain aku, trus senyum senyum gitu klo liat aku (gelagatnya kaya orang jatuh cinta gitu deh) Aku jadi bingung kak, aku harus gimana sikapnya ke dia? Terimakasih.

***

Dear Eka,

Ada banyak hal yang bisa dijadikan indikator suka atau tidak sukanya seseorang terhadapmu, dan itu bisa berbeda-beda pada setiap orang karena kepribadian tiap orang pun berbeda. Cara mengekspresikan perasaannya pasti juga berbeda. Memang, semua baru akan jelas kalau ada yang berani menegaskan hal tersebut di antara kalian.

Curhat Pembaca: Sebenarnya Dia Suka Atau Tidak?

Meski tidak dalam konteks meminta dia jadi pacarmu, namun setidaknya kamu pernah memberanikan diri untuk menyatakan perasaan padanya. Tanggapan dia yang tidak enak waktu itu--jadi diam dan cenderung menjauh--mungkin karena dia belum siap merespon dengan tepat. Sejauh ini, masih belum bisa dipastikan dia suka atau tidak suka sama kamu.

Bersikap Tegas

Jika kamu memang menyukainya, tetaplah berani berada di dekat dia dengan segala perasaan yang kamu punya. Tunjukkan bahwa kamu memang suka, terlebih kalau kamu berharap bisa jadian sama dia. Dia harus tahu itu. Jangan setengah-setengah kalau mau maju. 

Kalau kamu sudah tegas bersikap di hadapan dia, maka jawabannya pun bisa lebih tegas dari sebelumnya. Bukan cuma menjauh tapi kemudian akrab lagi sehingga kamu merasa masih punya harapan. Iya atau tidak, jangan ada kata "mungkin" lagi di antara kalian.

Curhat Pembaca: Sebenarnya Dia Suka Atau Tidak?

Ketegasan sikapmu akan membawamu pada jawaban yang kamu cari agar tak ada perasaan maupun pertanyaan yang menggantung. Tapi, kamu juga harus siap kalau ternyata jawaban yang kamu terima tidak sesuai dengan harapan, yakni dia tidak menyukaimu dan tidak menginginkanmu jadi pacarnya.

Berani Mengutarakan Perasaan Takkan Membuatmu Rugi

Dibanding memendam perasaan dan terus bertanya-tanya bagaimana perasaannya terhadapmu, mengutarakannya akan lebih menenangkan hati walaupun pada akhirnya hatimu kecewa karena harapannya pupus. Itulah seni memperjuangkan cinta. Di sini, ketulusan perasanmu padanya juga sedang diuji. Jadi, cobalah untuk lebih berani. Semangat, Eka!

 

 

***

Punya masalah percintaan yang bikin galau? Curhatin aja! Kirim curhatanmu ke redaksi@bintang.com. Jangan lupa tulis subject emailnya: CURHAT PEMBACA BINTANG, ya. Curhatanmu akan dijawab dan kamu bisa lihat jawabannya di www.bintang.com/relationship. Ditunggu!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading