Sukses

Lifestyle

Resep Krim Sup Lezat Ala Restoran Cepat Saji

Salah satu menu yang dicari saat mengunjungi restoran cepat saji terkemuka di Indonesia adalah sup yang creamy ini Ladies. Kali ini Anda bisa mencoba membuatnya sendiri. Simak bocoran resepnya hanya di sini ya.

Bahan-Bahan:

  • 1 1/2 sdt mentega
  • 1 batang daun bawang
  • 1 jagung manis, serut
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 1 sdt minyak zaitun
  • 1 sdt pala bubuk
  • 1 bawang bombay, cincang
  • 100 gram daging ayam fillet
  • 1 liter air
  • 2 1/2 tepung sagu
  • 2 batang seledri
  • 2 batang wortel
  • 2 sdt gula pasir
  • 2 sdt lada bubuk


Cara Membuat:

  1. Rebus 250 ml air dan masukkan 1/2 bagian dada ayam.
  2. Masak sampai mendidih.
  3. Angkat dan saring air rebusan dan sisakan dagingnya.
  4. Rebus 500 ml air lagi sampai mendidih dan masukkan daging ayam tadi.
  5. Masak selama kurang lebih 20 menit.
  6. Ambil daging ayam dan potong kecil-kecil.
  7. Tumis bawang bombay dan sampai wangi dan masukkan lada, garam dan juga pala.
  8. Masukkan fillet ayam.
  9. Masak sampai matang dan tambahkan wortel dan jagung.
  10. Panaskan panci yang berisi air kaldu.
  11. Masukkan ayam dan sayuran yang sudah ditumis.
  12. Masukkan telur ayam dan aduk perlahan.
  13. Tambahkan tepung sagu yang sudah dilarutkan dengan air dan aduk terus sampai mengental.
  14. Matikan kompor dan sajikan sup.


Selamat mencoba Ladies!

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading