Sukses

Lifestyle

Seorang Make Up Artist Bagikan Video Mengenai Menjalankan Protokol Kesehatan saat Bekerja

Fimela.com, Jakarta Pandemi COVID-19 kini belum juga mengalami penurunan jumlah kasus terkonfirmasi positif corona. Sejumlah daerah juga telah menerapkan kembali pembatasan daerah baik skala besar atau mikro. Tetapi di sejumlah negara telah menerapkan pembukaan kembali wilayah serta memperbolehkan para warga untuk kembali bekerja seperti biasa. Akan tetapi, mereka juga harus menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus corona.

Tentunya ada banyak peraturan yang perlu ditaati oleh warga yang lebih ketat. Seperti berita baru-baru ini, seorang make up artist harus mengikuti protokol kesehatan yang sangat ketat saat ia harus bekerja ke kantor.

Melansir dari foxnews.com (25/9), Shannon Marie Trigger, seorang make up artist film dan televisi yang berbasis di Los Angeles, mengunggah video di TikTok yang menjelaskan rutinitas hariannya, yang telah berubah secara signifikan karena pandemi. Saat ini film dan acara televisi diizinkan untuk produksi kembali. Tetunya ada banyak protokol baru untuk melindungi para pemain dan kru dari virus corona.

Menjalankan Protokol Kesehatan Lebih Ketat saat Bekerja

Dia harus mengisi kuesioner virus corona yang ekstensif sebelum dia berangkat. Kuesioner menanyakan apakah dia mengalami kelelahan, kehilangan rasa atau penciuman atau bahkan mual dan muntah, diantara gejalanya. Begitu dia benar-benar di lokasi syuting, dia memeriksa suhu tubuhnya sebelum bisa mengambil sarapan yang sekarang disajikan secara individual.

Kemudian dia mulai merias wajah para aktor sambil mengenakan masker dan pelindung wajah plastik. Selain itu di dalam kantor mereka harus menjaga jarak sosial sejauh mungkin. Ini memerlukan penyesuaian bagi Trigger. Setelah syuting dan pengambilan gambar selesai, Trigger menjelaskan bahwa dia memberishkan semua peralatan riasnya sebelum akhirnya bisa pulang. Kini video tersebut telah dilihat lebih dari 413.300 kali dan memiliki 88.200 like dan ratusan komentar.

Cek Video di Bawah Ini

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading