Sukses

Lifestyle

5 Cara Meningkatkan Pesona Cantik Alami dengan Tetap Menjadi Diri Sendiri

Fimela.com, Jakarta Untuk bisa meningkatkan pesona diri bisa dimulai dengan lebih menyayangi diri sendiri. Bukan berarti kita egois atau narsis, tapi dengan lebih menyayangi diri sendiri dan menjadi diri sendiri kita bisa lebih mudah mendapatkan hati yang bahagia. Selain itu, hidup akan terasa dan tampak lebih indah saat kita bisa menjadi diri sendiri.

Berikut ini ada lima cara yang bisa dicoba untuk meningkatkan pesona cantik alami dengan menerima kelebihan dan kekurangan diri yang ada. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

 

 

 

 

 

 

1. Menerima Ketidaksempurnaan sebagain Bagian dari Keistimewaan

“We have to dare to be ourselves, however frightening or strange that self may prove to be.”― May Sarton

Ketidaksempurnaan yang kita punya bisa menjadi sebuah keunikan sendiri, dan ini bisa membuat kita menjadi pribadi yang lebih istimewa. Mengutip buku The Comfort Book, hal paling sulit itu adalah menjadi diri sendiri. Menjadi diri sendiri membuat kita berani untuk berhadapan dengan diri sendiri, dan ini bisa sangat sulit dilakukan jika kita tak mengakui keistimewaan diri. Untuk itu, menerima ketidaksempurnaan menjadi langkah awal untuk raih kebahagiaan.

2. Membebaskan Diri Melakukan yang Disukai

“Freeing yourself was one thing, claiming ownership of that freed self was another.”― Toni Morrison, Beloved

Saatnya untuk lebih bebas mencoba hal-hal baru. Bebaskan diri untuk melakukan hal-hal yang disukai. Pengalaman dan hal-hal baru yang dijalani pun bisa memperkaya jiwa, dan ini bisa membuat kita memiliki hidup yang lebih bahagia lagi.

 

 

 

 

3. Jalani Peran yang Dimiliki Sebaik-baiknya

“You are a function of what the whole universe is doing in the same way that a wave is a function of what the whole ocean is doing.”― Alan Watts

Apa pun peran yang dimiliki saat ini, jalani sebaik-baiknya. Entah itu di bidang pendidikan, pekerjaan, atau hubungan yang dimiliki, peran apa pun yang kita punya saat ini perlu diterima dengan lebih terbuka. Tak perlu stres atau tertekan dengan tuntutan memenuhi ekspektasi semua orang. Cukup fokus melakukan hal yang bisa diusahakan dan diupayakan saat ini, maka kebahagiaan bisa hadir dengan sendirinya.

4. Biasakan Diri Lebih Banyak Berbagi

“Love only grows by sharing. You can only have more for yourself by giving it away to others.”― Brian Tracy

Untuk bisa berbagi tak harus menunggu punya banyak uang atau materi. Berbagi senyuman atau kabar baik pun bisa dilakukan kepada siapa saja. Saat kita makin sering berbagi, maka kita akan lebih mudah merasakan dan menemukan kebahagiaan baru.

 

 

5. Perjuangkan Prioritas Diri yang Lebih Penting

“Life is too short to waste any amount of time on wondering what other people think about you. In the first place, if they had better things going on in their lives, they wouldn't have the time to sit around and talk about you. What's important to me is not others' opinions of me, but what's important to me is my opinion of myself.”― C. JoyBell C.

Kita bisa membuat pencapaian kita sendiri. Bisa bersinar dengan cara kita sendiri. Bahkan kita bisa menghadirkan makna dan tujuan baru dalam hidup dari kelebihan yang kita punya, dan ini sudah lebih dari cukup untuk jadi sumber kebahagiaan kita. Tak perlu pusing dengan cibiran orang lain atau tuntutan orang yang tak ada habisnya. Cukup fokus dengan melakukan yang terbaik dalam hidup kita dan menata prioritas sesuai kebutuhan, maka kita bisa bahagia sendiri.

Untuk meningkatkan pesona cantik alami bisa diawali dari membangun kualitas-kualitas diri yang lebih positif. Semoga ke depannya kita bisa meraih hidup yang bermakna, ya.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading