Sukses

Entertainment

Irish Bella Belajar Islam di Film 2 Batas Waktu

Fimela.com, Jakarta Berperan sebagai Tiara dalam film 2 Batas Waktu, Irish Bella memiliki kesan tersendiri. Mengusung genre drama religi, film ini menceritakan tentang perjalanan spiritual seseorang akan keyakinannya hingga akhirnya menemukan pencerahan.

"Yang pasti ini film religi pertama buat aku. Apalagi ini menceritakan perjalanan spiritual seseorang, di mana dia tertekan akhirnya menemukan pencerahan," kata Irish Bella di Blok M Square, Jakarta Selatan, Rabu (25/5).

Eksklusif Irish Bella ( Fotografer: Deki Prayoga, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/bintang.com)

Film yang disutradarai oleh Andre Murtono dan Rudiansyah tersebut diangkat dari kisah nyata. Menjadi tantangan tersendiri bagi Bella dan tim produksi untuk menuangkan kenyataan yang terjadi ke dalam alur cerita dalam film.

"Cukup susah sih, di mana kita dituntut untuk mencari part-part yang berbeda dengan cerirta aslinya," ujar wanita kelahiran Cirebon, 23 April 1996 tersebut.

Ada alasan tersendiri kala Bella menerima tawaran main di film 2 Batas Waktu. Mantan kekasih Rezky Aditya itu mengaku tertarik dengan cerita film tersebut karena mengungkap sisi Islami. Mau tak mau, Bella pun menjadi belajar banyak tentang agama yang dibawa Nabi Muhammad SAW tersebut.

Film berjudul 2 Batas Waktu: Amanah Isa Al-Masih mencoba mendialogkan Islam dan Nasrani. (Tu7uh Rumah Produksi)

"Alasan mau main film ini karena emang mau belajar banyak juga tentang Islam. Apalagi ini diangkat dari kisah nyata. Berperan sebagai Tiara dalam film ini, aku selalu didampingi sama orang ahlinya," tutur Bella.

Di film 2 Batas Waktu, Irish Bella beradu akting dengan Cok Simbara dan sejumlah nama-nama baru di dunia akting seperti Liv Vhiena, Sandra Olga, dan masih banyak lagi. Film ini sudah tayang di jajaran bioskop Indonesia mulai hari ini, 26 Mei 2016.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading