Sukses

Entertainment

25 Tahun Berkarier, Java Jive Rencanakan Konser dan Album Baru

Fimela.com, Jakarta Band asal Bandung, Java Jive akan menginjak usia 25 tahun pada 2018 mendatang. Dan, guna merayakan usia seperempat abadnya itu, band yang digawangi oleh enam personel itu pun berencana membuat sebuah karya yang bisa dijadikan sebagai tanda kejayaan Java Jive 25 tahun berkecimpung di industri musik Indonesia.

"Kayaknya kami akan berusaha membuat album lagi. Doakan saja, Java Jive tahun depan bisa punya album lagi," ungkap Fatur, sang vokalis di kawasan Dharmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (4/12/2017).

Fatur dan Danny Java Jive (Nurwahyunan/Bintang.com)

Di samping album, satu hal lain yang masuk rencana Java Jive di 2018 mendatang adalah menggelar sebuah konser. Menurut Fatur, jika terwujud, hal tersebut bisa menjadi sebuah kebanggaan bagi dirinya dan teman-teman di Java Jive.

"Tadi ada jargon road to 25 dan harus ada yang bisa dibanggakan. Mudah-mudahan ada album baru dan konser," tambahnya.

Dan, guna pelecut semangat mereka menuju usia 25 tahun, Java Jive terlebih dulu mendaur ulang lagu Dansa Yo Dansa ciptaan Titiek Puspa yang baru saja di rilis. Menurut Fatur, hal tersebut penting guna menjadi titik tolak menuju karya besar di 2018 mendatang.

"Kami seperti titik balik dengan karya ini (Dansa Yo Dansa), alhamdulillah 24 tahun dengan personel sama sepertinya semangatnya seperti baru lagi. Mudah-mudahan dari titik balik ini ada karya-karya lagi," tandas Fatur Java Jive.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading