Sukses

Parenting

Mengatasi Kaki Bengkak saat Hamil, Simak 5 Tipsnya

ringkasan

  • Melakukan Olahraga Ringan yang Rutin
  • Rendam Kaki delam Larutan Air Garam Inggris
  • Pijatan Kaki

Fimela.com, Jakarta Salah satu penyebab utama kaki bengkak saat hamil adalah penumpukan cairan. Selain itu, kapiler pada kaki juga melebar karena tekanan yang bertambah seiring dengan berkembangnya bayi dalam kandungan. Berdiri terlalu lama juga bisa membuat kaki bengkak.

Untuk mengatasi kaki bengkak saat hamil, ada sejumlah tips dan cara yang bisa dicoba. Berikut ini beberapa hal yang bisa langsung dicoba untuk mengatasi kaki bengkak saat hamil. Langsung saja simak di sini, ya.

1. Melakukan Olahraga Ringan yang Rutin

Dilansir dari boldsky.com, olahraga ringan bisa membantu memperlancar sirkluasi darah dan cairan dalam tubuh. Serta bisa mengurangi risiko kaki bengkak. Sekadar jalan santi setiap hari selama sekitar 30 menit bisa jadi cara yang cukup efektif untuk meredakan kaki bengkak.

2. Rendam Kaki delam Larutan Air Garam Inggris

Siapkan sebaskom air yang sudah dicampur dengan garam inggris atau Epsom salt water. Lalu, rendam kaki kita selama beberapa menit. Kandungan garamnya bisa membantu memperlancar sirkulasi darah dan mengurangi bengkak pada kaki.

 

3. Pijatan Kaki

Selain bisa membuat tubuh lebih rileks, pijatan kaki juga dapat membantu mengatasi bengkak pada kaki. Pijatan yang disertai dengan kompres air hangat bisa bantu memperlancar sirkulasi darah, meredakan nyeri otot, dan membantu memulihkan kaki yang bengkak.

4. Tinggikan Posisi Kaki

Kita bisa coba duduk selonjor. Kemudian tinggikan posisi kaki dengan mengganjalnya menggunakan guling atau bantal. Lakukan selama sekitar 20 menit 2 hingga 3 kali sehari untuk memperlacar aliran darah dari kaki dan meredakan bengkak.

5. Berbaring ke Sisi Kiri Tubuh

Berbaring ke sisi kiri tubuh bisa meringankan tekanan pada pembuluh vena cava inferior dan membantu kelancaran sirkulasi darah dalam tubuh. Dengan posisi ini, tekanan dari perut juga bisa berkurang dan membuat kita merasa lebih nyaman.

Kurangi konsumsi kafein dan perbanyak konsumsi yang mengandung kalium untuk mencegah kaki bengkak. Buah-buahan seperti jeruk, semangka, dan apel juga dapat dikonsumsi secara rutin untuk mengatasi kelebihan cairan dan mencegah kaki bengkak saat hamil.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading