Sukses

Parenting

7 Makanan yang Baik untuk Kesehatan Mata Anak

Fimela.com, Jakarta Pada zaman yang serba modern seperti sekarang ini, kesehatan mata menjadi salah satu hal yang memerlukan perhatian penuh. Tak hanya kesehatan mata orang dewasa, kesehatan mata anak juga sangat penting untuk dijaga dan dinutrisi dengan sangat baik setiap harinya. Ini mengingat bahwa anak-anak di zaman modern seperti sekarang ini lebih rentan terkena masalah kesehatan mata apalagi jika mereka sering menatap layar televisi, komputer pun gadget.

Untuk menutrisi mata dengan baik, mengutip dari laman healthline.com ada beberapa macam makanan yang dipercaya bisa meningkatkan kesehatan mata anak maupun orang dewasa. Adapun makanan yang bisa meningkatkan kesehatan mata tersebut antara lain sebagai berikut:

Wortel

Makanan pertama yang baik untuk kesehatan mata anak adalah wortel. Wortel kaya akan betakaroten dan berbagai nutrisi lain yang baik untuk mata serta anggota tubuh lain. Wortel menjadi salah satu makanan yang bisa diberikan ke anak bahkan saat anak masih diberi MPASI (Makanan Pendamping ASI).

Sayuran Hijau

Sayuran hijau juga merupakan makanan yang bisa meningkatkan kesehatan mata anak. Sayuran hijau mengandung berbagai nutrisi terbaik untuk tubuh. 

Ikan Salmon

Ikan salmon adalah salah satu makanan terbaik untuk anak. Seperti yang kita tahu, ikan salmon adalah salah satu makanan terbaik karena dipercaya bisa mengoptimalkan kecerdasan anak. Selain itu, ikan salmon sangat baik untuk kesehatan mata anak.

Alpukat

Buah alpukat juga menjadi salah satu makanan terbaik untuk meningkatkan kesehatan mata anak. Buah alpukat adalah salah satu buah dengan nutrisi terbaik di dalamnya.

Telur

Ketika Mom ingin memberikan nutrisi terbaik untuk anak, salah satu makanan terbaik yang sebaiknya diberikan ke anak adalah telur. Telur mengandung berbagai nutrisi yang bisa meningkatkan kesehatan mata serta kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan juga menjadi makanan terbaik untuk meningkatkan kesehatan mata anak. Anak yang dibiasakan konsumsi kacang-kacangan seperti kacang hijau atau kacang almond, selain memiliki kesehatan mata yang baik juga berpotensi mencegah risiko alergi.

Cokelat

Cokelat terutama dark cokelat juga bermanfaat meningkatkan kesehatan mata anak. Cokelat mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk kesehatan mata. Namun ingat, cokelat terbaik adalah cokelat murni tanpa campuran gula atau pemanis buatan berlebih lainnya. 

Itulah beberapa makanan yang dipercaya bisa meningkatkan kesehatan mata anak. Semoga informasi ini bermanfaat dan pastikan untuk senantiasa memberikan makanan dengan nutrisi terbaik ke buah hati demi mengoptimalkan tumbuh kembangnya Mom. 

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading