Sukses

Relationship

5 Cara Berhenti Merindukan Pria yang Tak Bisa Dimiliki

Fimela.com, Jakarta Menyukai seorang pria biasanya akan menghadirkan rindu. Sungguh indah rasanya jika rasa rindu itu bisa terobati dengan cinta yang dibalas langsung oleh pria yang kita suka. Namun, bagaimana jika pria pujaan hati itu bukan seseorang yang bisa dimiliki?

Walau mungkin sulit, tapi kita perlu menyudahi cinta yang ada. Saatnya untuk berhenti merindukan pria yang tak membalas cintamu. Kamu berhak bahagia dengan jalan hidupmu sendiri, dan jangan sampai waktumu jadi terbuang sia-sia karena masih mengharapkan cinta dari seseorang yang tak bisa dimiliki.

 

 

1. Sadari Kehadiran Rasa Rindu

Sadari dulu hadirnya rasa rindu yang ada. Setidaknya dengan begitu, kamu tidak merasa terlalu terbebani dengan perasaanmu. Rasa suka dan cinta bisa menghadirkan rindu, dan hal itu wajar. Namun, jika rindu yang ada tak bisa disampaikan, maka kamu perlu cari cara lain untuk tenangkan dirimu.

 

 

2. Ringankan Sesak di Dada

Rindu yang tak tersampaikan mungkin membuatmu merasa sesak. Di sini, kalau kamu mau menangis, alirkan saja air matamu. Ringankan rasa berat dan beban di dadamu. Kalau kamu butuh waktu untuk memproses kesedihanmu, izinkan dirimu untuk mendapatkan waktu yang cukup untuk itu.

 

 

3. Sampaikan Harapan Baik

Pria yang kamu suka tak bisa membalas cinta dan rasa rindumu. Untuk menyikapinya, tak perlu langsung membencinya. Perkuat saja harapan dan doa baik. Biarkan dia bahagia dengan hidupnya dan hubungannya. Lalu, kuatkan dirimu untuk bisa bahagia juga dengan jalan hidupmu sendiri. Memperkuat harapan baik akan meningkatkan peluang hadirnya hal-hal baik juga dalam hidup.

 

 

4. Tuangkan Rasa Rindu ke Media Menyenangkan

Kamu suka menulis? Tuangkan saja rasa rindu dalam tulisan. Suka membuat karya? Bisa coba jadikan rasa rindu yang ada sebagai inspirasi membuat karya yang baru? Rasa rindu yang masih mengendap bisa coba dituangkan ke media menyenangkan atau melalui cara yang paling kamu suka. Optimalkn energi dan waktumu untuk menghasilkan sesuatu yang positif.

 

 

5. Sayangi Diri Sendiri Lebih Kuat Lagi

Untuk menyudahi rasa rindu yang tak bisa tersampaikan bisa juga dengan memeluk diri sendiri lebih erat lagi. Sayangi diri sendiri lebih kuat lagi. Lakukan hal-hal yang kamu sukai dan bebaskan diri mengerjakan berbagai hal yang selama ini masih sering tertunda. Semoga dengan begitu, kamu tak lagi terpuruk dalam kesedihan.

Yakin saja kebahagian dan kenyamanan masih akan kamu dapatkan dalam hidupmu. Serta, cinta yang lebih baik pasti akan menyambutmu selama kamu meyakininya akan hadir di waktu yang paling tepat.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading